Manfaat pepaya - Dari sekian banyak jenis tanaman buah yang ada, Pepaya sangat populer di indonesia. Rasanya buahnya yang manis, menjadikannya sebagai salah satu buah yang banyak dikonsumsi oleh kalangan masyarakat dari berbagai golongan.
Selain buah, tanaman yang dikenal memiliki banyak nama daerah seperi gedang ( sunda), dan kates (jawa) ini, sering juga dimanfaatkan bagian daunnya sebagai bahan makanan terutama daun yang masih muda (untuk lalapan).
kandungan gizi pepaya
Selain sebagai sumber bahan makanan, beberapa bagian pohon pepaya bisa juga diolah menjadi ramuan obat herbal yang memiliki khasiat pengobatan cukup baik. Pada setiap bagian tersebut mengandung sejumlah nutrisi penting yang bisa menjadi sumber pemenuhan gizi bagi tubuh. Berikut kandungan gizi pepaya pada setiap bagian pohon tanaman mulai dari akar, daun, buah, dan biji buah.
Kalori, vitamin (A, B komplex, C,dan E), kalisum, kalium, hidrat arang, besi, fosfor, protein, air, lemak, serat, enzim papain (terkandung pada getah bua pepaya muda), carposide (terdapat pada daun), zat karpain, papayotin, karposit, kautsyuk ( banyak terdapat pada bagian akar), dan sejumlah senyawa alkaloid, flavonoid, anthocyanoside, anthraquinones, saponin, dan tanin (terdapat pada bagian biji buah).
Manfaat pepaya untuk obat
Dengan kandungan kimia yang terdapa didalamnya, tanaman pepaya bisa dimanfaatkan sebagai bahan ramuan obat herbal untuk mengatasi beberapa jenis penyakit. Berikut beberapa manfaat pepaya baik daun, akar, buah bahkan biji buahnya:
1. manfaat daun pepaya:
Mengatasi batu ginjal, malnutrisi, sakit ketika datang bulan, disentri, diare, keputihan, plek hitam dikulit wajah, jerawat, kanker, gangguan pencernaan, meningkatkan nafsu makan, dan sebagai obat cacing. Jenis pepaya lainnya, yaitu pepaya gandul, bisa anda manfaatkan bagian daunnya untuk obat demam berdarah.
2. manfaat akar pepaya
Bermanfaat sebagai ramuan obat herbal untuk mengobati: tekanan darah tinggi, obat sakit kandung kemih, rheumatik, gangguan ginjal seperti peradangan, mengatatasi cacingan.
3. manfaat buah pepaya
mengkonsumsi buah pepaya sangat bermanfaat untuk mengatasi gangguan pernapasan, penyakit jantung, obat luka luar, sembelit, mencegahkanker usus, dan sebagai sumber nutrisi bagi rambut.. Buah pepaya juga baik dikonsumsi oleh penderita diabetes, karena tidak berpotensi menaikan kadar gula dalam darah.
4. manfaat biji pepaya
Tidak kalah dibandingkan daging buahnya, Biji dari buah pepaya ternyata menyimpan banyak manfaat untuk tubuh. manfaat biji pepaya diantaranya sebagai obat herbal penurun kolesterol, bersifat antioksidan, antitoksin.antiinflamasi, antibakteri, dan antivirus.
Selain yang telah disebutkan diatas, tentunya masih banyak manfaat pepaya lainnya yang bisa anda dapatkan, silahkan cari sumber referensi lainnya demi memperkaya pengetahuan dan wawasan anda.
Tidak ada komentar: